Cara verifikasi Rekening Bank akun Google Adsense dengan mudah

Memiliki sebuah Blog dan sudah di terima oleh Google Adsense sebuah awal keberhasilan tetapi masih banyak Pekerjaan yang harus di selesaikan. Sebelum melakukan pengisian Nomor Rekening Bank sebagai media pembayaran maka harus mendapatkan PIN Adsense terlebih dahulu. Tahapan tersebut harus dilalui supaya Gaji Adsense setiap bulannya dapat masuk ke Rekening dengan selamat.

aktifkan Mobile Banking Mandiri atau Mobile Banking Bank yang anda miliki.

Nominal angka yang dikirim google ke Rekening anda nilainya dibawah Rp.1000. Silahkan anda cek dana masuk paling terakhir pada saat anda memasukkan Rekening Bank. Pengalaman saya angka yang di kirim Google hari itu juga anda dapatkan tetapi terkadang terlambat paling lama 3 hari. Keterlambatan tersebut jika terkena hari libur.

Jika sudah mendapatkan nominal angka transferan dari Google maka tahap selanjutnya melakukan verifikasi Rekening Bank. Silahkan masuk ke Pembayaran >> Lihat tulisan di dalam background merah silahkan anda klik VERIFIKASI SEKARANG.

Masukkan nominal yang di transfer Google tersebut di kolom Pilih Jumlah (Wajib sama angkanya). Setelah itu klik VERIFIKASI.

Jika berhasil terverifikasi maka akan tampil seperti gambar di bawah ini. Silahkan klik OKE untuk mengakhiri.

Cukup mudah bukan untuk melakukan verifikasi Rekening Bank pada akun Google Adsense. Jika anda baru pertama kali pasti binggung dan asal pilih angka untuk verifikasi. Inggat melakukan verifikasi itu dibatasi sebanyak tiga kali jadi jangan asal anda melakukannya. Selamat mencoba semoga berhasil dan semoga cepat Gajian dari Google Adsense.

Tinggalkan komentar